Dalam rangka membekali mahasiswa dalam mengimplementasikan ilmu di dunia industri, AKI Career Center mengadakan studi lapangan berupa kunjungan industri ke PT. Pura Barutama- Kudus pada hari kamis, 29 September 2016. PT. Pura Barutama- Kudus merupakan perusahaan percetakan terbesar se-Asia Tenggara dan memiliki lebih dari 27 unit bisnis dengan filosofinya yaitu “ Developing high technology & innovative quality product with high local content for domestic & export market”. Perusahan ini berdiri tahun 1908 dengan 8 karyawan dan sekarang mempunyai lebih dari 12 ribu karyawan. Di PT. Pura Barutama- Kudus mahasiswa mendapatkan penjelasan dari HRD yaitu Bapak Ricardo, Bapak Kevin dan Ibu Sari Asih. Hasil dari kegiatan ini mahasiswa mendapatkan wawasan tentang dunia kerja. Mahasiswa juga mendapatkan kebanggaan dan semangat baru untuk lebih berprestasi dan memajukan bangsa dengan melihat hasil usaha dan penghargaan yang diperoleh PT. Pura Barutama- Kudus. Alumni Unaki dipersilakan bergabung dengan PT. Pura dengan mengirim lamaran ke recruitment@kudus.puragroup.com.