APLIKASI PENGENALAN BUDAYA INDONESIA PADA SEKOLAH DASAR KRISTEN 3 YSKI BERBASIS ANDROID

Authors

  • Alexander Dharmawan
  • Harries Arizonia Ismail

Abstract

Seiring dengan perkembangan teknologi yang semakin pesat, kebutuhan mengenai informasi kebudayaan pada bidang pendidikan khususnya pada Sekolah Dasar semakin diperlukan. Untuk meningkatkan minat siswa dalam mempelajari kebudayaan Indonesia serta menanamkan rasa cinta akan budaya bangsa sejak dini, untuk itu diperlukan adanya media pembelajaran  mobile yang bisa membantu dan memudahkan siswa dalam mempelajari budaya Indonesia. Media ini merupakan aplikasi pembelajaran keanekaragaman budaya Indonesia  berbasis Android. Analisis dan perancangan dari aplikasi keanekaragaman budaya Indonesia ini menggunakan bahasa pemodelan objek setandar UML (Unified Modelling Language) untuk menjelaskan secara rinci langkah-langkah dari aplikasi. Setelah merancang sistem kemudian membangun aplikasi, adapun pembuatan aplikasi keanekaragaman budaya  Indonesia menggunakan bahasa pemrograman Java pada software eclipse. Berdasarkan pada pentingnya informasi mengenai keanekaragaman budaya Indonesia yang ada pada pelajaran tematik untuk kelas IV dan V  pada SD Kristen 3  YSKI Semarang, maka diperlukan sebuah media yang menginformasikan keanekaragaman budaya di Indonesia yang ada di setiap 34 provinsi. Untuk biasa menggunakan aplikasi ragam budaya nantinya cukup mudah karena berbentuk (.apk) sehingga dapat langsung dijalankan di dalam smartphone yang dimiliki siswa atau guru. Kata Kunci : Kebudayaan Indonesia, Aplikasi berbasis Android, UML, Java

Downloads

Published

2017-07-21