KOMPARASI ALGORITMA C4.5 DENGAN NAÏVE BAYES UNTUK KLASIFIKASI KELULUSAN MAHASISWA TEPAT WAKTU DI PTS “KZX”

Authors

  • Satrio Agung Prakoso
  • Eli Tias Tutik

Abstract

 Perguruan tinggi merupakan satuan pendidikan yang menjadi terminal terakhir bagi seseorang yang berpeluang belajar setinggi-tingginya melalui jalur pendidikan sekolah (Nawawi & Martini, 1994). Perguruan tinggi saat ini dituntut untuk memiliki keunggulan bersaing dengan memanfaatkan semua sumber daya yang dimiliki.Sistem informasi adalah salah satu sumber daya yang dapat digunakan untuk meningkatkan keunggulan bersaing.Tingginya tingkat keberhasilan mahasiswa dan rendahnya tingkat kegagalan mahasiswa merupakan cermin kualitas dari suatu perguruan tinggi. Tingkat kelulusan dianggap sebagai salah satu efektivitas kelembagaan (Qudri & Kalyankar, 2010). Sehingga memerhatikan jumlah kelulusan suatu perguruan tinggi menjadi hal penting. Saat ini perguruan tinggi berada dalam lingkungan yang sangat kompetitif. Setiap perguruan tinggi berusaha untuk terus memperbaiki manajemennya untuk meningkatkan mutu pendidikan.Data mining merupakan analisis dari peninjuauan kumpulan data untuk menemukan hubungan yang tidak diduga dan meringkas data dengan cara yang berbeda dari sebelumnya, yang dapat dipahami dan bermanfaat bagi pemilik data (Larose, 2005). Salah satu teknik data mining adalah teknik klasifikasi..Teknik klasifikasi adalah teknik pembelajaran untuk mengklasifikasikan suatu nilai dari target variabel kategori. Algoritma yang digunakan dalam teknik klasifikasi adalah algoritma C4.5 dan Naïve Bayes. Algoritma C4.5 merupakan algoritma yang digunakan untuk membentuk decision tree. Sedangkan klasifikasi Bayesian adalah pengklasifikasian statistik yang dapat digunakan untuk memprediksi probabilitas keanggotaan suatu class Kata kunci : Tingkat kelulusan, Datamining,Klasifikasi, C4.5, Bayesian.

Downloads

Published

2022-07-01