Pada hakikatnya masyarakat Indonesia merupakan bagian dari perbedaan budaya, tetapi rasa kebersamaan di dalam hidup bermasyarakat sangat begitu kental terasa. Hal itu tampak pada kehidupan bergotong royong dalam melakukan aktivitas di lingkungan masyarakat. Salah satu wujud kebersamaan sebagai salah satu warisan bangsa Indonesia dan juga sebagai salah sarana mempererat persaudaraan civitas akademika Universitas AKI, maka nilai-nilai kebersamaan tersebut diaplikasikan dengan mengadakan suatu kegiatan “Family Gathering” yang merupakan sebuah kegiatan yang dapat mempererat rasa kebersamaan tanpa memperhatikan adanya perbedaan.
Acara yang dilaksanakan menjelang akhir tahun 2019 ini diharapkan dapat mempererat seluruh civitas akademika Universitas AKI, mulai dari yayasan, staf edukatif dan non edukatif yang terlibat. Meskipun dikemas “nyantai” dan ringan namun acara ini mampu mencairkan hubungan dan interaksi semua menjadi lebih dekat lagi. Semuanya, dari ketua yayasan, rektorat, staf edukatif, staf non edukatif hingga security dan cleaning service rame-rame “nimbrung” dalam keasyikan permainan tebak-tebakan, kuis hingga game-game yang seru bercampur lucu.
Kegiatan ini ditutup dengan “Serbu Duren Suka-suka” yang telah menjadikan sekat atasan-bawahan tidak terasa lagi. Tampak semuanya happy berseri. Hingga ada salah satu staf yang bergumam, moga-moga acara seperti ini sering-sering diadakan.