Rabu, 14 Agustus 2019 bertempat di kampus Jl. Imam Bonjol 15-17, telah diselenggarakan upacara pelantikan Rektor dan Pejabat Struktural di lingkungan Universitas AKI. Dalam acara yang dihadiri oleh sivitas akademika Universitas AKI tersebut Ketua Yayasan Universitas AKI, Handoko Soerjanto, S.E., M.Kom melantik Dr. Tri Purwani, S.E., M.M., sebagai rektor masa bakti 2019- 2023. Prosesi pelantikan ditandai dengan pembacaan naskah pelantikan oleh Ketua Yayasan Universitas AKI dan diakhiri dengan penandatanganan berita acara pelantikan.
Setelah dilantik menjadi rektor, Dr. Tri Purwani, S.E., M.M. kemudian melantik Wakil Rektor dan beberapa pejabat struktural lainnya. Dalam kesempatan ini, Yani Prihati, S.Si., M.Kom dilantik dalam jabatan Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan, Alexander Dharmawan, S.T., M.Kom dilantik dalam jabatan Wakil Rektor Bidang Sumber Daya, Suwarno, S.Si., M.Kom dilantik dalam jabatan Wakil Rektor Bidang Teknologi Informasi serta Harto Listijo, S.E., M.Kom dilantik dalam jabatan Wakil Rektor Bidang Kerjasama dan Pengembangan Bisnis.
Dalam sambutan, Dr. Tri Purwani, S.E., M.M., menyatakan bahwa dalam periode kepemimpinan sebelumnya, Universitas AKI telah berhasil secara signifikan meningkatkan mutu pengelolaan proses pembelajaran yang ditandai salah satunya dengan diraihnya status terakreditasi peringkat B baik untuk semua program studi maupun untuk institusi. Rektor mengingatkan bahwa capain ini harus dipertahankan dan bahkan ditingkatkan. “Saya minta para wakil rektor, para pejabat struktural dan semua staf bekerja keras dan bekerja cerdas agar semua proses yang berjalan di Universitas AKI dapat terjaga dan ditingkatkan mutunya”, demikian Rektor menegaskan. Lebih lanjut Rektor menyebutkan bahwa agar akselerasi kinerja dapat berjalan dengan optimal, struktur organisasi Universitas AKI periode ini mengalami perubahan dibanding periode sebelumnya. Perubahan tersebut di antaranya adalah dalam hal distribusi wewenang dan tanggung jawab di tingkat rektorat serta lebih dioptimalkannya implementasi penjaminan mutu internal yang dikelola oleh Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan.
Ketua Yayasan Universitas AKI, Handoko Soerjanto, S.E., M.Kom dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan penghargaan yang setinggi-tingginya bagi Rektor dan pejabat struktural masa bakti sebelumnya yang telah menunjukkan kinerja yang baik. Di hadapan Rektor, para pejabat baru dan seluruh sivitas, Ketua Yayasan kembali menegaskan bahwa yayasan berkomitmen penuh untuk mendukung lembaga Universitas AKI. Dengan komitmen Yayasan tersebut Handoko berharap pada periode kepemimpinan mendatang, Universitas AKI akan semakin berkembang dan semakin bermutu.