Universitas AKI (Unaki) sampai dengan saat ini terus berbenah dalam upaya peningkatan kualitas, guna merealisasi pendidikan kearah yang lebih baik lagi sesuai dengan visi institusi, yakni menjadi universitas yang unggul berdaya saing nasional dalam bidang ilmu pengetahuan dengan mengedepankan teknologi dan bisnis yang didasari oleh keimanan kepada Tuhan YME.
“Dalam proses penyelenggaraan pendidikan kami mengedepankan teknologi dan bisnis, sehingga mampu menghasilkan technopreneur muda. Hal ini semakin relevan dengan era revolusi industri jilid 4, dimana teknologi informasi telah menjadi basis dalam kehidupan manusia.”
Hal ini disampaikan rektor Unaki Dr. Tri Purwani, SE.MM saat menyampaikan sambutan usai mewisuda lulusannya pada acara Wisuda ke-42 yang berlangsung di kampus setempat, Kamis (28/11). Dijelaskan, dalam pencapaian visi institusi, kami fokus pada pengembangan Tridharma Perguruan Tinggi sesuai misi UNAKI, yaitu menjaga dan meningkatkan mutu pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat berbasis teknologi dan bisnis dengan memprioritaskan peningkatan pelayanan disetiap bidang, serta mengembangkan dukungan kerjasama ekternal.
“Kami implementasikan kurikulum berbasis teknologi dan bisnis. Untuk itu, kurikulum disetiap progdi berbasis teknologi dan bisnis, sehingga semua lulusan diharapakan menguasai teknologi dan penerapannya dalam bisnis yang relevan dengan bidang masing-masing.” ungkapnya.
Tri Purwani menambahkan, pada proses pembelajaran juga telah menggunakan e-learning dimana proses perkuliahan tidak hanya dilakukan melalui tatap muka, tetapi juga menggunakan aplikasi google classroom. Pada sisi lain, sebagai upaya pengembangan riset bagi dosen dan mahasiswa, Unaki mendorong mereka untuk dapat menghasilkan karya ilmiah yang berkualitas.
“Beberapa hasil penelitian dan pengabdian masyarakat yang dilakukan oleh dosen kami telah mendapat penghargaan dari Kemenristekdikti dalam bentuk hibah penelitian. Hal ini menunjukkan bahwa hasil penelitian dan pengabdian dosen di tempat kami memiliki kualitas yang baik.” akunya bangga
Lebih lanjut Ia menuturkan tentang keberhasilan mahasiswanya yang telah berhasil lolos dalam program Hibah Bina Desa dan Program Kreativitas Mahasiswa. “Ini semua tentu tidak lepas dari adanya dukungan dan kerjasama dengan LLDIKTI VI Jateng. Kami sampaikan penghargaan dan terima kasih atas semua dukungannya berupa pengembangan riset dosen dan mahasiswa.
Pada penyelenggaraan Wisuda kali ini, dari LLDIKTI VI Jateng dihadiri Ka. Bagian Umum, Hendradi Sulistiawan.
Sumber : LLDikti Wilayah 6 Semarang