SELF EFFICACY DITINJAU DARI FLOW AKADEMIK PEMBELAJARAN ONLINE PADA SISWA SMA NEGERI 13 SEMARANG

Authors

  • Auliya Putri Pramasari
  • I Rheny Arum Permitasari

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji apakah ditemukan hubungan antara self efficacy dengan flow akademik pembelajaran online pada siswa SMA Negeri 13 Semarang. Penelitian ini melibatkan 234 orang siswa Kelas X SMA Negeri 13 sebagai subjek penelitian. Pengumpulan data penelitian menggunakan skala self efficacy dan flow akademik pembelajaran online yang disusun berdasarkan aspek kedua variabel. Metode analisis data yang digunakan adalah korelasi Spearman-rho yang tergolong ke dalam statistik nonparametrik. Hasil penelitian menyimpulkan diterimanya hipotesis yang diajukan, yaitu ada hubungan positif antara self efficacy dengan flow akademik pembelajaran online pada siswa SMA Negeri 13 Semarang, sehingga dapat diartikan bahwa semakin tinggi self efficacy yang dimiliki siswa maka semakin tinggi pula flow akademik yang dialami selama mengikuti pembelaran online. Kesimpulan tersebut diambil berdasarkan pada pengamatan hasil uji korelasi Spearman-rho yang menunjukkan adanya nilai Ï = 0,511 dengan signifikansi = 0,000 (p < 0,01). Sumbangan efektif variabel self efficacy terhadap flow akademik pembelajaran online siswa Kelas X SMAN 13 Semarang sebesar 35%, sisanya 65% dipengaruhi faktor lain. Penelitian ini memilki kelemahan, yaitu masih adanya kemungkinan pengaruh social desirability pada instrumen mengumpulan data.

Published

2023-11-06

How to Cite

Putri Pramasari, A., & Arum Permitasari, I. R. . (2023). SELF EFFICACY DITINJAU DARI FLOW AKADEMIK PEMBELAJARAN ONLINE PADA SISWA SMA NEGERI 13 SEMARANG. IMAGE, 2(2). Retrieved from https://unaki.ac.id/ejournal/index.php/image/article/view/519